Sumber: http://eltelu.blogspot.com/2012/09/cara-membuat-tab-menu-horizontal.html#ixzz2BUn2TQsY




Cari Misteri

Makhluk di Mitologi & Legenda


Legenda Pegasus



adalah seekor kuda yang memiliki sayap putih lebar.Dalam mitologi yunani disebutkan bahwa pegasus lahir dari darah medusa saat Perseus memenggal kepalanya. Disebutkan juga bahwa Pegasus ditunggangi oleh Bellerophon untuk melawan Chimera. Pegasus adalah kuda yang mempunyai sayap dan penerbang yang unggul. Pegasus adalah hasil dari hubungan Medusa dan Poseidon yang menyakitkan. Lahir dari Medusa ketika kepalanya dipotong oleh Perseus. Dijinakkan ole Bellerophon dan melayaninya digunungnya selama petualangannya termasuk ketika Bellerophon membunuh Chimaera. Ketika Bellerophon ingin menerbangkan Pegasus ke gunung Olympus, dia dihempaskan oleh Zeus. Tetapi Pegasus tetap terbang dan berhasil tiba di gunung Olympus. Disinilah Pegasus menghabiskan hari-harinya dengan membawakan petir untuk Zeus.
Quote:
Legenda Dragon



Naga adalah sebutan umum untuk makhluk mitologi yang berwujud reptil berukuran raksasa. Makhluk ini muncul dalam berbagai kebudayaan. Pada umumnya berwujud seekor ular besar, namun ada pula yang menggambarkannya sebagai kadal bersayap. Naga dipercaya dapat ditaklukan lewat musik.Naga juga disebut2 sebagai dewa oleh beberapa suku

Istilah naga merupakan kata serapan dari bahasa Sansekerta atau India kuno yang bermakna “ular”. Dalam naskah Mahabharata dikisahkan bahwa para Naga merupakan anak-anak Resi Kasyapa dari perkimpoiannya dengan Dewi Kadru.

Nama-nama mereka yang terkenal antara lain Sesa, Taksaka, Basuki, Karkotaka, Korawya, dan Dritarastra. Berikut ini adalah anatominya:

Quote:
Legenda Harpies



Harpy, di mitologi Yunani diceritakan bahwa harpy adalah hewan bersayap yang memiliki tubuh seperti burung elang dan memiliki kepala wanita.Legenda menceritakan bahwa harpy suka mencuri tubuh orang mati, menyebarkan bau busuk dan meracuni makanan di desa2 yang dilewatinya.
Quote:
Legenda Griffin



Griffin adalah hewan legenda yang memiliki sayap seekor elang dan kaki seekor singa.Disebut sebagai burung terbesar dan menjadi hewan yang sangat sakral untuk dewa Apollo dan griffin juga merupakan hewan penjaga matahari. Makhluk ini terlihat pada saat peradaban Minoan (2700-1450 SM).
Quote:
Legenda Troll



Troll berasal dari legenda scandinavia yang menyebutkan bahwa troll adalah roh yang hidup dalam goa didalam pegunungan.Saat malam tiba mereka akan keluar untuk menculik wanita dan anak2.Ada dua macam troll, Giant yang berukuran raksasa dan dwarf yang berukuran kecil.
Quote:
Legenda Hydra



Hydra merupakan mitos dari Yunani kuno . Monster ini berbentuk ular atau naga yang memiliki sembilan buah kepala . Setiap salah satu kepalanya dipotong, maka kepala tersebut akan tumbuh/memben tuk dua buah kepala yang baru. Dikisahkan bahwa Herkules pernah mengalahkan Hydra. Herkules membakar delapan dari sembilan kepala itu, sebelum menguburkan kepala yang terakhir (yang abadi) di bawah batu.
Quote:
Legenda Typhoeus



Typhon anaknya Gaia dengan Tartarus. monster terseram yg pernah ada. Ratusan kepala naga muncul dari punggungnya dan digambarkan sampai menyentuh bintang2. racun menetes dari matanya. mulutnya menyemburkan lava dan batu2 membara.

Waktu mengangkat gunung Aetna dalam perang melawan dewa2 Olympus, Zeus menyerangnya dengan ratusan petir, sehingga ia kalah dan tertindih gunung tersebut.
Quote:
Legenda Orthrus



Orthrus (Orthros, Orthos, Orthus, Orth and Orphus) adalah anjing berkepala dua, yang juga merupakan saudara kembar dari Cerberus. Orthrus juga merupakan anak dari Thypon dan Echidna.

Orthus adalah milik Titan berkepala tiga Geryon. Orthus dan tuannya, Eurytion,bertanggung jawab menjaga Geryon’s herd of red cattle di Erytheia tanah matahari terbenam (The “sunset” land of Erytheia), salah satu pulau dari kepulauan Hesperides , bagian barat Mediterranean.
Hercules membunuh Orthrus, Eurytion, dan Geryon sebelum mengambil red cattle (sapi merah) untuk menyelesailan “tugas kesepuluh” (tenth labor).
Quote:
Legenda Centaurus



Para ahli menilai, mitos Centaurus muncul dari ketakutan bangsa Yunani akan bangsa Mongol kuno yg pandai mengendarai kuda serta memakai busur panah (horse archer). Bangsa Mongol ini sering menyerang kota-kota di Yunani.

Menurut mitosnya, Centaurus hidup tersembunyi di dalam gelapnya hutan. Mereka menghormati hutan seperti Ibunya sendiri, memburu hewan seperlunya, serta berusaha sebisa mungkin untuk tidak tampil mencolok. Seluruh ras Centaurus adalah jantan. Mereka bereproduksi dengan menculik manusia yg wanita untuk kemudian dikimpoii dan ditawan sampai dia melahirkan. Setelah bayi Centaurus lahir, para wanita dikembalikan lagi ke desa masing2.

Para pemburu biasanya memburu Centaurus untuk diambil jantung mereka. Centaurus memiliki 2 jantung. Jantung (pada bagian tubuh manusia) Centaurus memiliki efek kamuflase serta peningkatan kemampuan memanah pada manusia yg memakannya. Sedangkan Jantung kuda Centaurus, memiliki efek membuat yg memakannya dapat berlari 3 hari 3 malam tanpa rasa lelah.
Quote:
Legenda Cerberus



Berdasarkan mitos Yunani, Cerberus adalah anjing raksasa berkepala 3 yang menjaga pintu masuk ke Hades.Cerberus adalah anak dari Typhon dan Echidna.Dalam legenda Yunani disebutkan bahwa Orpheus, Aeneas dan Odysseus mampu melewati Cerberus dan masuk ke dunia bawah atau Hades.
Quote:
Legenda Echidna



Echidna adalah mahluk dari mitologi yunani, sering digambarkan sebagai perempuan setengah ular yang tinggal di dalam gua. Bersama suaminya Typhon, Echidna melahirkan berbagai jenis mahluk mengerikan yang muncul dalam mitologi yunani, karena itu Echidna mendapat sebutan Mother of all Monsters. Echidna dan Typhon pernah berperang melawan dewa-dewa olympus namun kalah. Typhon kemudian disegel dibawah gunung Etna. Sementara Echidna dan anak2nya dibiarkan lepas untuk menjadi tantangan bagi para pahlawan yunani berikutnya. Namun pada akhirnya Echidnya dibunuh oleh Argus Panoptes, titan bermata seratus.
Quote:
Legenda Gorgon / Medusa



Gorgon adalah wanita jahat dengan gigi taring dan ular hidup sebagai pengganti rambutnya. Legenda mengatakan jika orang melihat muka Gorgon maka akan berubah menjadi batu. Kemungkinan Gorgon yang paling terkenal adalah Medusa yang merupakan satu-satunya wanita yang paling besar diantara 3 bersaudara (yang lain adalah Stheno dan Euryale). Karena Medusa besar sekali, Perseus hanya bisa membunuhnya dengan memotong kepalanya selagi ia melihat bayangannya sendiri di perisai Perseus. Gambaran Gorgon digunakan Yunani untuk menggambarkan kejahatan.
Quote:
Legenda Satyr



Satyr aslinya terlihat sebagai teman kambing-kambing dewa di masyarakat kuno Yunani. Gambaran pertama satyrs adalah laki-laki normal, walaupun sering terlihat dengan kemaluan yang sedang ereksi. Lalu digabungkan dengan mitologi Roma dimana mulai digambarkan sebagai setengah manusia (bagian atas) dan setengah kambing (bagian bawah). Satyr digambarkan sebagai makhluk yang nakal, merusak dan berbahaya, pemalu dan pengecut. Pada masa lampau sering mereka digambarkan mempunyai tanduk dikepala, dan yang muda terlihat mempunyai banyak masalah.
Quote:
Legenda Minotaur



Pada mitologi Yunani, Minotaur mempunyai badan bagian atas banteng dan badan bagian bawah manusia. Dikatakan Minotaur hidup ditengah-tengah labirin dengan jalanan besar yang rumit seperti konstruksi bangunan Raja Minos dari Crete. Didesain oleh Daedalus dan diketahui berada di situs Knossos. Minotaur terlihat singkat pada adegan Satyricon oleh Petronius. Dan dibunuh oleh Theseus.
Quote:
Legenda Cyclops



Cyclops adalah anggota dari ras manusia purba raksasa, yang mempunyai satu mata ditengah-tengah dahinya. Cyclops digambarkan sebagai Homer dan Hesiod. Berdasarkan pada Hesiod, Cyclops yang bernama Brontes, Steropes, dan Arges adalah anak-anak dari Uranus (langit) dan Gaia (bumi), sedangkan berdasarkan pada Homer kata Cyclops menuju pada anak laki-laki Poseidon dan Thoosa yang bernama Polyphemus yang adalah Cyclops.
Quote:
Legenda Banshee



Banshee berasal dari mitologi Irlandia dan biasanya dikenal sebagai roh wanita. Mereka dianggap sebagai malaikat kematian dan diyakini berasal dari dunia lain. Mereka biasanya dikenal sebagai bagian dari penyembahan berhala agama Celtic kuno dimana mereka adalah bawahan Tuhan. Roh, atau nenek moyang. Di Inggris mereka dikenal sebagai peri. Berdasarkan legenda, banshee akan berkeluyuran diluar rumah sambil meraung-raung jika seseorang didalam rumah itu akan meninggal.





sumber :http://www.kaskus.us/showthread.php?t=4140889

0 comments:

Posting Komentar