Sebelumnya saya sudah yakin bahwa yang diusung oleh Anne Ahira dan pendukungnya melalui Elite Team hanyalah sebuah money game dalam bentuk skema piramida. Walaupun demikian, iklan pada harian Kompas hari Minggu kemarin
memberi motivasi kepada saya untuk sedikit banyak mempelajari fenomena
ini lebih lanjut. Produk yang ‘dijual’ oleh Elite Team/FFSI adalah
keangotaan pada FFSI. Elite Team kerap kali mengatakan bahwa untuk
meraup keuntungan $6000+/bulan, seorang anggota perlu merekrut 4 orang
anggota baru.
Di bawah ini adalah jumlah anggota yang dibutuhkan oleh piramida tersebut untuk mencapai level tertentu.
- Tingkat 1: 1 orang
- Tingkat 2: 5 orang
- Tingkat 3: 21 orang
- Tingkat 4: 85 orang
- Tingkat 5: 341 orang
- Tingkat 6: 1.365 orang
- Tingkat 7: 5.461 orang
- Tingkat 8: 21.845 orang
- Tingkat 9: 87.381 orang
- Tingkat 10: 349.525 orang
- Tingkat 11: 1.398.101 orang
- Tingkat 12: 5.592.405 orang
- Tingkat 13: 22.369.621 orang
- Tingkat 14: 89.478.485 orang
- Tingkat 15: 357.913.941 orang
- Tingkat 16: 1.431.655.765 orang
- Tingkat 17: 5.726.623.061 orang
- Tingkat 18: 22.906.492.245 orang
- Tingkat 19: 91.625.968.981 orang
- Tingkat 20: 366.503.875.925 orang
Sebagai perbandingan:
- Jumlah populasi dunia adalah 6.426.166.974. Pada tingkat ke-17 akan membutuhkan hampir seluruh penduduk bumi.
- Jumlah populasi Indonesia adalah 238.453.000. Pada tingkat ke-14 akan membutuhkan 37% penduduk Indonesia, sedangkan pada tingkat ke-15 akan membutuhkan 1.5 kali penduduk Indonesia
- Jumlah pemakai Internet di Indonesia adalah sekitar 10.000.000. Pada tingkat ke-12, piramida akan membutuhkan kurang lebih setengah dari seluruh pemakai Internet di Indonesia tersebut.
Dengan asumsi seorang anggota merekrut empat orang anggota, maka:
- Jika hanya memiliki 4 downline tingkat pertama tanpa downline tingkat kedua (4 0 0 0), maka masih rugi karena pendapatan lebih sedikit daripada pengeluaran. Walaupun skenario yang lebih mungkin adalah 2 2 0 0 (dua downline tingkat pertama, dan dua downline tingkat kedua) karena lebih menguntungkan untuk menempatkan anggota baru pada tingkat yang lebih bawah. Tapi masih belum dapat menutupi biaya yang dikeluarkan
- Jika memiliki 4 downline tingkat pertama dan 16 downline tingkat kedua (4 16 0 0), masih akan rugi sekitar 10 dolar. Walaupun mungkin akan berubah dengan menempatkan downline di tingkat yang lebih bawah, misalnya menjadi 4 8 8 0 yang jauh lebih menguntungkan daripada skema 4 16 0 0.
Dengan demikian, anggota yang sudah pasti merugi adalah anggota yang
berada pada dasar piramid (yang belum memiliki downline) dan anggota
yang sudah memiliki downline tingkat pertama, tetapi yang belum memiliki
downline tingkat kedua. Sedangkan anggota yang sudah memiliki downline
tingkat kedua (4 16 0 0) masih akan mengalami kerugian. Walaupun
demikian struktur tersebut akan jarang ditemukan karena anggota akan
memilih untuk memindahkan downline ke tingkat yang lebih dalam misalnya
dengan skema 4 8 8 0 yang jauh lebih menguntungkan.
Sekarang mari kita hitung berapa anggota yang mengalami kerugian
dengan asumsi baik bahwa anggota yang memiliki downline tingkat kedua
sudah pasti akan mendapatkan keuntungan.
Dengan asumsi bahwa keanggotaan sudah mencapai 10 tingkat (sebuah
asumsi yang optimis mengingat saya belum pernah melihat anggota Elite
Team/FFSI yang bernomor lebih dari 5 digit, selain itu sistem penomoran
mereka juga ‘sparse’, tidak berurutan), maka struktur piramida berbentuk
sebagai berikut (mulai dari dasar piramida): 262144 + 65536 + 16384 +
4096 + 1024 + 256 + 64 + 16 + 4 + 1
- Anggota yang berada pada dasar (belum memiliki downline): 262.144
- Anggota yang baru memiliki downline tingkat pertama tapi belum memiliki downline tingkat kedua: 65.536
- Anggota lainnya: 16.384 + 4.096 + 1.024 + 256 + 64 + 16 + 4 + 1 = 21.845
Maka, anggota yang akan mengalami kerugian adalah: 262.144 + 65.536 =
327.680, yaitu 93.75% dari keseluruhan anggota. Hanya 21.845 anggota
yang akan mendapat keuntungan, yaitu hanya 6.24% dari seluruh anggota.
Perlu diingat bahwa asumsi ini adalah asumsi yang optimis, mengingat
anggota yang sudah memiliki downline tingkat kedua bisa untung dan bisa
pula merugi.
Lalu ada berapa anggota yang mendapatkan penghasilan seperti yang
dijanjikan? Anggota-anggota yang beruntung ini adalah anggota-anggota
yang memiliki downline dengan struktur 4 16 64 256. Yaitu berjumlah
sebanyak 1024 + 256 + 64 + 16 + 4 + 1 = 1365 orang saja atau hanya 0.3%
dari keseluruhan anggota!
Kesimpulannya, ini hanyalah sebuah money game untuk mengalirkan dana
dari masyarakat ke sebagian kecil masyarakat tanpa adanya nilai tambah.
Memang skema piramida jenis ini akan kolaps lebih lama karena:
- Ini adalah piramida dalam, bukan piramida lebar. Anggota diberi insentif lebih untuk memperdalam piramida (menempatkan downline sebagai downline tingkat tiga atau empat) daripada untuk memperlebar piramida (menempatkan seluruh downline sebagai downline tingkat pertama)
- Karena dijalankan melalui Internet, keanggotaan menjangkau seluruh dunia, sehingga populasi akan lebih banyak daripada jika skema ini dijalankan di ‘darat’.
Walaupun demikian, bisa dipastikan bahwa suatu saat skema seperti ini
akan kolaps juga. Dan sama saja seperti piramida lainnya, hanya
sebagian kecil anggota yang akan mendapatkan keuntungan.
Bagi rekan-rekan anggota Elite Team, janganlah berkecil hati jika
pendapatan anda tak kunjung bisa menutupi dana yang anda keluarkan
setiap bulannya. Anda bukannya kurang keras berusaha, tetapi bisa
dibilang hampir semua anggota akan mengalami nasib yang sama seperti
anda rasakan.
Terima kasih kepada Natali Ardianto untuk script-nya dan Achmad Husni Thamrin untuk ‘coachingnya’ :).
ps. Jika anda ingin melakukan sendiri hitung-hitungan ini, silakan anda ketahui terlebih dahulu skema pembayaran FFSI
di situs web FFSI. Jika ditanyakan nomor afiliasi, masukkan nomor
’1943′. Itu adalah nomor afiliasi dari Kelly and Linda Reese, pendiri
dari FFSI.
pps. Untuk informasi lain mengenai fenomena ini, silakan lihat daftar tautan yang telah saya kumpulkan
http://priyadi.net/archives/2005/03/24/menghitung-skema-piramid-elite-team/